BPS Harap Inflasi Juli Kurang Dari 1 Persen

Peluang Bisnis Online Tanpa Ribet - Serta Info terbaru seputar dunia bisnis indonesia terupdate dan terpercaya

Sabtu, 09 Juli 2011

BPS Harap Inflasi Juli Kurang Dari 1 Persen

VIVAnews - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan, mengatakan bahwa ada kemungkinan inflasi akan naik pada bulan Juli, menjelang bulan Ramadhan. Itu sebabnya BPS meminta pemerintah mengantisipasi jika ada kenaikan harga pada sejumlah bahan pohok.

"Kalau lihat minggu pertama kelihatannya begitu ya," kata Rusman, di Istana Kepresidenan, Rabu, 6 Juli 2011. Rusman menambahkan bahwa hampir semua bahan pokok perlu diantisipasi kenaikannya. "Beras dan daging ayam ras, minggu ini memang tajam juga  naiknya," kata dia. Selain itu, harga daging sapi juga mulai merangkak naik.

Rusman kemudian berharap inflasi bulan Juli tidak mencapai 1 persen."Mudah mudahan tidak. Tapi kemungkinan akan diatas 0,55 persen (inflasi bulan Juni)," kata dia.
 
Kenaikan harga akan mencapai puncaknya, kata Rusman, pada bulan Agustus. "Itu mungkin puncaknya, karena lebaran," kata dia. Setelah Lebaran, Rusman memprediksi, harga akan kembali normal. "Akan cooling down," ucapnya.

Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi saat ini berjalan sesuai rencana. "Pengangguran cenderung turun, kemiskinan juga cenderung turun. Good news, " ucap SBY.

Menurut dia, inflasi jadi tantangan tersendiri. "Meskipun angkanya masih dalam batas-batas yang wajar, yang sudah kita prediksikan," ucapnya.

Menurut SBY, korelasi inflasi dengan besarnya subsidi menjadi tantangan. "Mari pastikan subsidi yang porsinya cukup besar dari APBN benar-benar mengalir pada sasaran yang tepat," kata dia.

Kerja di rumah

Popular Posts