Warga Antre Tukar Uang Pecahan di Monas

Peluang Bisnis Online Tanpa Ribet - Serta Info terbaru seputar dunia bisnis indonesia terupdate dan terpercaya

Minggu, 21 Agustus 2011

Warga Antre Tukar Uang Pecahan di Monas

VIVAnews - Bank Indonesia bersama sejumlah bank milik pemerintah (BUMN) dan Bank Pembangunan Daerah (BPD) membuka loket penukaran uang pecahan kecil di lapangan IRTI Monas. Aksi yang digelar hari ini, Senin 15 Agustus 2011, langsung disambut positif masyarakat yang akan menukar uang mereka guna menyambut lebaran.

Dari pantauan VIVAnews.com di lapangan, antusiasme warga yang ingin menukarkan uang pecahan ini membeludak. BI bersama bank BUMN membuka setidaknya lima tenda antrean yang semuanya dipenuhi warga. Setiap tenda masing-masing terdapat antrean sekitar 30 orang.

Meskipun cuaca sangat panas, situasi itu tidak menyurutkan antusiasme warga menukarkan uangnya di loket-loket yang disediakan. Tenda-tenda yang dilengkapi kursi antrean pun tidak cukup menampung jumlah warga yang ingin menukarkan uangnya.

BI sudah menggelar penukaran uang ini sejak 1 Agustus 2011, sedangkan bank-bank BUMN baru membuka loketnya sejak pekan lalu. Loket itu dibuka sejak pukul 10.00 hingga pukul 16.00 WIB.

Bank-bank yang terlibat tersebut di antaranya adalah PT Bank DKI, PT Bank Tabungan Negara Tbk, PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Negara Indonesia Tbk, PT Bank Jabar dan Banten, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk, yang masing-masing menyediakan satu sampai dua mobil penukaran dengan nilai penukaran dibatasi berbeda di masing-masing loket.

Hari ini, Deputi Gubernur BI, Ardhayadi direncanakan memantau proses penukaran uang di lapangan IRTI Monas tersebut. (art)

Kerja di rumah

Popular Posts