Tanker Rusak, Riau Kesulitan BBM

VIVAnews - Tiga hari belakangan masyarakat Riau kesulitan memperoleh bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Penyebabnya karena kapal tanker pengangkut BBM dari kilang pengolah di Dumai ke tiga depot di Riau rusak.
Sementara itu, di tiga depot, yakni Siak, Tembilahan dan Dumai, stok tidak memadai. Akibatnya, begitu terjadi keterlambatan pasokan pendistribusian dari kilang pengolah, maka pendistribusian ke-118 SPBU yang ada di Riau ikut terganggu.
"Kekosongan SPBU karena ketelambatan kapal BBM, tapi diharapkan hari ini kapal sudah datang. Jadi bukan karena kelangkaan," ujar Sales Representative Pemasaran BBM Pertamina Retail Region I Riau, Widoso Warsito, Kamis 3 Maret 2011.
Dari pantauan VIVAnews.com, terganggunya pendistribusian BBM menyebabkan antrean panjang di sejumlah daerah di Riau. Malah ada juga SPBU yang memberitahukan melalui plang pengumuman stok BBM habis. (adi)
Laporan Ali Azumar | Riau