Ditarget, 250.000 Mobil Pakai BBM Nonsubsidi

Peluang Bisnis Online Tanpa Ribet - Serta Info terbaru seputar dunia bisnis indonesia terupdate dan terpercaya

Jumat, 27 Januari 2012

Ditarget, 250.000 Mobil Pakai BBM Nonsubsidi

VIVAnews - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) optimistis program pembatasan bahan bakar minyak (BBM) akan berhasil diterapkan. Kementerian menargetkan sebanyak 250 ribu kendaraan beralih ke BBM nonsubsidi pada tahun 2012 ini.

Seperti diketahui, mulai April mendatang pemerintah berencana mulai menerapkan program pembatasan BBM untuk wilayah Jawa dan Bali terlebih dahulu. Menurut Wakil Menteri ESDM, Widjajono Partowidagdo, pada Sabtu 7 Januari 2012, sosialisasi program akan dimulai pada minggu depan. Sosialisasi dilakukan melalui berbagai media baik cetak maupun elektronik.

"Sosialisasi melalui media sangat powerful," ujarnya saat ditemui di Warung Daun, Jakarta, Sabtu 7 Januari 2012.

Masyarakat, lanjutnya, diminta untuk mendukung program pembatasan ini. Sebab, hasil minyak bumi Indonesia menjadi tidak produktif karena program subsidi ini.

"Uang Rp200 triliun tidak sampai ke masyarakat, cuma habis untuk subsidi. Padahal penghasilan minyak kita Rp300 triliun," tuturnya.

Program pembatasan ini, tambah Widjajono, turut memberi dampak positif bagi pengusaha Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dalam hal ini kalangan swasta. "Kalau jual Pertamax kan lebih untung. Swasta jangan takut lah. Dia kalau dikasih untung pasti mau," katanya.

Target itu lebih kecil dari yang dipatok Kementerian Koordinator Perekonomian, yang menargetkan untuk tahap pertama pemberlakuan pembatasan bahan bakar minyak bersubsidi sebanyak 1,29 juta kendaraan. Target ini berlaku untuk kendaraan di Jawa dan Bali.

”Jadi tahap pertama sasarannya 1,29 juta kendaraan di Pulau Jawa dan Bali, jadi tidak tiba-tiba,” kata Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di kantor Presiden beberapa waktu lalu.

Kerja di rumah

Popular Posts