Perbanas: Cerdiklah Cari Nasabah Kartu Kredit

Peluang Bisnis Online Tanpa Ribet - Serta Info terbaru seputar dunia bisnis indonesia terupdate dan terpercaya

Minggu, 13 November 2011

Perbanas: Cerdiklah Cari Nasabah Kartu Kredit

VIVAnews - Ketua Perhimpunan Bank Umum Nasional (Perbanas), Sigit Pramono, menilai revisi aturan mengenai kartu kredit akan membuat bank selektif memberikan produk perbankan itu kepada nasabah. Kebijakan itu dinilai dapat menekan rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) kartu kredit.

Menurut Sigit, dengan adanya aturan baru itu, bank akan jauh selektif dalam memberikan kartu kredit kepada nasabah. Ketentuan itu mengatur minimal pendapatan nasabah kartu kredit dan jumlah kartu yang dimiliki. "Bank akan lebih hati-hati," ujar Sigit di Jakarta, Kamis, 10 November 2011.

Dengan aturan ini, bank harus pintar dalam mencari nasabah kartu kredit. Sigit mencontohkan, bank bisa lebih gencar bekerja sama dengan perusahaan dalam urusan gaji karyawan, sehingga bisa melihat mana yang bisa dijadikan nasabah.

Seperti diketahui, Bank Indonesia akan memperketat penggunaan kartu kredit dengan merevisi peraturan mengenai Alat Pembayaran Menggunakan Kartu (APMK). Ketentuan ini termasuk mengatur minimum pendapatan pemilik kartu kredit sebesar 3 kali upah minimum regional (UMR) dan bunga bank maksimal 3 persen per bulan. Aturan lainnya yaitu:

- Kartu kredit wajib menggunakan chip, tanda tangan, dan penggunaan pin sebanyak 6 digit.
- Syarat pemegang kartu kredit minimal usia 21 tahun. Untuk kartu tambahan minimal usia 17 tahun.
- Plafon maksimal 3 kali pendapatan.
- Minimal repayment 10 persen.
- Batasan tarik tunai Rp10 ribu per hari/rekening.
- Penggunaan jasa pihak ketika lebih diperjelas, mulai dari etika, tanggung jawab, monitoring dan pembinaan.
- Kewajiban pelaporan.
- Kewajiban tukar menukar informasi dan penerbitan merchant.
- Larangan gesek tunai di merchant.
- Larangan surcharge oleh merchant kepada pemegang kartu.
- Etika penagihan oleh bank atau pihak lain.

(art)

Related Posts:

Kerja di rumah

Popular Posts