Hatta: Cegah Potensi Kerugian Negara Rp7,7 T

Peluang Bisnis Online Tanpa Ribet - Serta Info terbaru seputar dunia bisnis indonesia terupdate dan terpercaya

Minggu, 23 Oktober 2011

Hatta: Cegah Potensi Kerugian Negara Rp7,7 T

VIVAnews - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan potensi kerugian negara yang dinyatakan Badan Pemeriksa Keuangan sebesar Rp7,71 triliun harus dicegah agar tidak benar-benar menjadi kerugian.

"Itu baru potensi, makanya harus dibenahi. Jangan jadi potensi itu menjadi kerugian betul," kata Hatta Rajasa di Jakarta, Jumat, 7 Oktober 2011.

Namun, Hatta belum mau mengomentari temuan BPK berupa ketidakhematan, ketidakefisienan, dan ketidakefektifan yang mencapai 7.967 kasus senilai Rp18,96 triliun. "Saya tidak komentari dulu, laporan baru sampai ke dewan," ujarnya.

Ia juga menyatakan, nantinya DPR akan meneruskan temuan BPK tersebut melalui komisi-komisi dan akan meminta penjelasan dengan kementerian-kementerian terkait.

Hatta berjanji, akan menindalanjuti temuan BPK tersebut dengan menyurati kementerian-kementerian terkait.

Ia kembali menegaskan, potensi tersebut jangan menjadi kerugian buat negara. "Good governance (tata kelola yang baik), kuncinya," kata Hatta. (adi)

Kerja di rumah

Popular Posts