VIVA Segera Luncurkan Televisi Sepakbola
VIVAnews- Perusahaan holding ANTV, TVOne dan Vivanews.com, PT Visi Media Asia (VIVA) akan meluncurkan media televisi baru pada akhir tahun ini. Stasiun televisi baru itu bergerak di bidang olahraga, terutama sepakbola.
"Akhir tahun ini, kita proyeksikan akan ada Sport One dan VIVA Bola," ujar Presiden Direktur Visi Media Asia, Erick Thohir, dalam acara Due Diligence Meeting & Public Expose Initial Public Offering VIVA, di Jakarta, Rabu 15 Juni 2011.
Selain itu, dia menambahkan, pada tahun depan (2012) VIVA juga meluncurkan media daring (online), VIVA Games. Peluncuran itu seiring meningkatnya pertumbuhan industri media dan telekomunikasi yang didukung pertumbuhan ekonomi yang baik.
Seperti diketahui, Visi Media Asia merupakan salah satu perusahaan media terpadu di Indonesia yang berfokus pada penyampaian konten berita, penyediaan konten, khususnya konten olahraga dan gaya hidup melalui berbagai platform, termasuk stasiun televisi FTA (free to air), portal berita internet maupun telepon genggam.
Dalam penawaran umum saham perdana ini, VIVA menawarkan sebanyak-banyaknya 2,29 miliar saham baru. Selain itu perseroan juga menerbitkan 571,5 juta waran yang akan diberikan sebagai insentif tambahan bagi seluruh investor IPO VIVA.