Ekonomi Tumbuh 6,1%, Serap 3,34 Juta Pekerja
VIVAnews - Badan Pusat Statistik (BPS) mengungkapkan jumlah orang yang bekerja meningkat sebanyak 3,34 juta per Agustus 2010 dibandingkan Agustus tahun sebelumnya (2009).
Kepala BPS Rusman Heriawan menuturkan pada Agustus tahun lalu tercatat sebanyak 108,21 juta orang yang bekerja di Indonesia, yang berasal dari berbagai sektor, baik formal maupun informal. Sedangkan pada Agustus 2009, jumlah orang yang bekerja hanya mencapai 104,87 juta orang.
"Tentunya, sepanjang tahun 2009 ke 2010 ada tambahan jumlah orang yang bekerja sebesar 3,34 juta orang," kata dia di Kantor BPS Jakarta, Senin 7 Februari 2011.
Jika dikaitkan dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 6,1 persen, dia menilai dapat dikatakan setiap satu persen pertumbuhan ekonomi pada 2010 berhasil menciptakan lapangan pekerjaan sebesar 548 ribu orang. Perhitungannya, angka 3,34 juta tambahan orang yang bekerja dibagi dengan angka pertumbuhan ekonomi sebesar 6,1 persen.
Seperti diketahui, BPS mencatat pertumbuhan ekonomi pada 2010 sebesar 6,1 persen melebihi target asumsi di APBN sebesar 5,8 persen. Khusus kuartal keempat, perekonomian Indonesia tumbuh 6,9 persen. (hs)